kartini masa kini

wah hari ini tanggal 21 april, yang sangat dikenal sebagai hari kartini..
jadi ingin berbagi opini tentang kartini dan perempuan indonesia,, karena aku kan juga perempuan indonesia tulen!!

kalo dirunut, perempuan indonesia sebenarnya hebat2 lho.. lihat saja ibu kartini (yanbg sekarang menjadi simbol kehebatan perempuan indonesia).. lalu banyak juga pahlawan pejuang kemerdekaan yang adalah perempuan.. semakin bangga saja!!
meskipun dianggap lebih lemah dari kaum adam, nyatanya banyak sekali tokoh berpengaruh berasal dari kaum hawa. jadi, tidak perlu lagi mengotak-kotakkan gender. banyak hal yang dilakukan laki-laki juga bisa dilakukan perempuan.

terlepas dari semakin mengentalnya darah emansipasi di dalam tubuh para perempuan masa kini, tetap saja kita gag boleh lupa sama kodrat kita sebagai seorang wanita. di dalam sebuah bangunan bernama "rumah tangga", kaum adam tetap merupakan pemimpin rumah tangga, tanpa ada pengecualian. walaupun gaji istri lebih besar, suami tetap pemimpin. tapi jangan salah, tugas seorang istri tuh berat banget... lihat saja bagaimana ibu kita mengurus kita dan keluarga.. patut diacungi dua jempol.. bangun paling pagi dan tidur paling malam.. itulah ibu.. itulah istri..

tertantang untuk menjadi istri solekha dan wanita yang mulia?? i do...

selamat hari kartini untuk semua perempuan di seluruh dunia..
selamat hari kartini untuk mamaku tercinta,, love you Mam!!! ^.^


malang, 21 april 2009
09:23

0 komentar:

Posting Komentar